Sekretaris Pusat LEM SPSI Optimis Pilkada Serentak 2024 Sukses Berjalan Aman Kondusif

oleh -58 Dilihat

Jakarta – Seluruh elemen masyarakat termasuk kalangan buruh punya andil penting dalam memastikan terselenggaranya Pilkada serentak 2024 yang aman dan damai.

Begitu penekanan dari Sekertaris Pusat Federasi Serikat Pekerja Logam, Elektronik, dan Mesin Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (FSP LEM SPSI), Andi Mulyadi, (7/7/2024).

“Apalagi dengan erat dan guyubnya berbagai organisasi buruh di tanah air secara langsung maupun tidak bisa menopang terwujudnya keadaan kondusif menyongsong pesta demokrasi lima tahunan itu,” kata Andi.

Dirinya yakin bahwa seluruh buruh di tanah air punya prinsip yang kuat untuk mencegah terjadinya gesekan di tengah masyarakat.

“Kami percaya buruh itu identik dengan kedamaian dan persatuan,” ujar Andi.

Maka dari itu, imbauan akan pentingnya sikap patuh dengan ketentuan tak hentinya disampaikan.

“Mari mengindahkan segala peraturan yang ada agar ketentraman menaungi kita semua,” tutur Andi.

Salah satu langkah konkretnya, menurut dia, dalam bermasyarakat sehari-hari maupun pada lingkup organisasi jadilah yang bermanfaat buat banyak orang.

“Berpikir positif dan tidak usah neko-neko,” paparnya.